NILAI MORAL DALAM TEKS SYIIR SAMI AL-BARUDI القيم الأخلاقية في النصوص الشعرية لسامي الباروديّ

Nilai moral pada dasarnya adalah nilai-nilai yang menyangkut masalah kesusilaan, masalah budi, yang erat kaitannya antara manusia dan makhluk-makhluk lain ciptaaan tuhan. Disini manusia dibentuk untuk dapat membedakan antara perbuatan buruk dan yang baik. Oleh karena itu, manusia harus saling mengas...

Full description

Bibliographic Details
Main Author: Apriyanih, Sindy
Format: Thesis
Language:Indonesian
Published: 2019
Subjects:
Online Access:http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/1/1_cover.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/2/2_abstrak.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/3/3_daftar%20isi.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/4/4_bab1.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/5/5_bab2.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/6/6_bab3.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/7/7_bab4.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/8/8_bab5.pdf
http://digilib.uinsgd.ac.id/26744/9/9_daftar%20pustaka.pdf
Description
Summary:Nilai moral pada dasarnya adalah nilai-nilai yang menyangkut masalah kesusilaan, masalah budi, yang erat kaitannya antara manusia dan makhluk-makhluk lain ciptaaan tuhan. Disini manusia dibentuk untuk dapat membedakan antara perbuatan buruk dan yang baik. Oleh karena itu, manusia harus saling mengasihi, menghormati, sebagai makhluk ciptaan tuhan dan dapat menerapkannya dengan tingkah laku yang baik dan bertaqwa kepada Tuhan. Penelitian ini ini bertujuan untuk menjelaskan nilai moral yang terdapat dalam teks syi’ir Sami Al-Barudi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik. Cara pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik pustaka. Teknik pustaka yaitu mempergunakan sumber-sumber tertulis untuk memperoleh data. Dalam pengumpulan data ini peneliti mencermati teks syi’ir Sami Al-Barudi setelah itu peneliti mencatat data-data yang berhubungan dengan tujuan penelitian. Berdasarkan hasil analisis terhadap nilai moral dan intertekstual pada teks syi’ir Sami Al-Barudi, maka dapat disimpulkan sebagai berikut. Nilai moral dalam karya sastra terdiri dari empat aspek yaitu Nilai moral yang terkandung dalam hubungan antara manusia dengan dirinya sendiri, Nilai moral yang terkandung dalam hubungan antara manusia dengan sesama manusia, Nilai moral yang terkandung dalam hubungan manusia dengan alam semesta, Nilai moral yang terkandung dalam hubungan manusia dengan Tuhan. Dari syi’ir tersebut terdapat 30 nilai moral, yaitu 13 Nilai moral yang terkandung dalam hubungan manusia dengan dirinya sendiri, 9 Nilai moral yang terkandung dalam hubungan antara manusia dengan sesama manusia, 5 Nilai moral yang terkandung dalam hubungan manusia dengan alam, 3 Nilai moral yang terkandung dalam hubungan manusia dengan Tuhan. Dalam intertekstual nilai moral tersebut melibatkan ayat-ayat Al-Qur’an dan Hadits yang menjadi rujukan atau acuan dalam intertekstual. Dalam rujukan tersebut lebih banyak nilai moral yang mengacu kepada ayat Al-Qur’an, sedangkan Hadits hanya sebagian. ملخصُ البحثِ القيم الأخلاقية في ...